Sebagian Karyaku

Sebagian Karyaku
Hasil Goresan dari tahun 2010-2013

Ruang Singgah

Ruang tempat persinggahan imaji, mencari arti sunyi yang tersembunyi dalam diri demi meniti Cinta-Nya

Rabu, 24 Maret 2010

Jiwa Yang Semaput

Bathin bergelut memaksa menyiksa rasa
di sudut gelap itu harapku terperangkap
ku berteriak
ku terisak
serak, tak ada suara
padahal jiwaku memekik
sampai leher tercekik

tubuhku lunglai
terkulai lemas di lantai
menggigil begitu dingin
jiwaku beku
lisanku kelu
luka itu begitu menganga
menghujam dalam sumsum derita
tinggal gigi gemerutup
dua mata terpendam dalam tangisan jiwa
termakan cembungnya kaca tak berair

jiwaku terkoyak
pagiku hilang
jika saja izrail itu datang
ntah siapa yang saat ini berbilang
gelombang betha hampir menenggelamkan separuh jasad
pagi itu gelombang tetha sudah melambai
bahkan gelombang delta sudah siap menjemput
pada jiwaku yang tengah semaput.



By: Lis
Bandung, 21 Maret 2010



Written on Sunday · ·

Tidak ada komentar:

Posting Komentar